Perhatikan 5 Ciri Mata Sehat Ini untuk Pastikan Kesehatan Matamu

  • 2 tahun yang lalu
Kesehatan mata menjadi hal yang penting di tengah pandemi Covid-19 karena WFH membuat mata harus terus menatap layar laptop atau komputer. Menurut  Ketua Umum Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia (PERDAMI) Dr. M. Sidik, SpM(K), bekerja dengan komputer dalam waktu lama berpotensi sebabkan Computer Vision Syndrome (CVS), yaitu kondisi mata memerah, berair, gatal, dan terkadang hingga sakit kepala. 



Perhatikan 5 ciri mata sehat berikut untuk memantau kesehatan mata kamu:



1. Bisa melihat jelas

Penglihatan 20/20 menjadi tolak ukur penilaian mata sehat, yaitu kejelasan visual yang bisa dilihat dalam jarak 20 kaki (enam meter). Jika kamu bisa melihat objek pada jarak enam meter, tandanya kamu memiliki penglihatan 20/20.



2. Sklera berwarna putih

Sklera adalah bagian putih mata. Jika sklera berwarna putih, tandanya mata kamu sehat



3. Kornea mata jernih

Mata kamu sehat bila bagian mata paling luar berupa selaput bening berwarna putih jernih.



4. Kelopak mata berfungsi baik

Kelopak mata dapat membuka dan menutup dengan baik adalah satu tanda mata sehat.



5. Bulu mata teratur

Mata sehat bila bulu mata teratur dan pertumbuhannya mengarah ke luar.



Sumber foto:

Freepik



Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id.


Perhatikan 5 Ciri Mata Sehat Ini untuk Pastikan Kesehatan Matamu

Dianjurkan