Takkan Berubah Warna hingga Bisa Meletup, Ini Fakta di Balik 4 Mitos Keaslian Madu

  • 3 tahun yang lalu
Madu dikenal berkhasiat untuk menjaga imunitas tubuh. Namun, masyarakat seringkali kesulitan memilih madu yang sesuai karena adanya beberapa mitos terkait keaslian madu. Dilansir dari laman resmi pemilik Kembang Joyo Grup, berikut adalah fakta di balik empat mitos keaslian madu: 



Madu asli takkan berubah warna

Faktanya, perubahan warna pada madu adalah hal yang wajar. Hal ini disebabkan oleh reaksi pencokelatan non enzimatis yang justru bisa meningkatkan kadar antioksidan dalam madu. 



Madu asli tak disukai semut 

Faktanya, itu bergantung pada umur madu, kandungan karbohidrat, dan jenis semut yang ada di sekitar madu. 



Madu mengkristal itu madu palsu 

Faktanya, kristalisasi pada madu adalah hal lumrah. Kristalisasi tidak akan menurunkan kualitas madu. 



Madu asli bisa meletup 

Fermentasi khamir pada madu yang dipanen muda menghasilkan gas CO2. Gas akan terakumulasi dan menghasilkan letupan saat berada di botol yang tertutup rapat. Dengan begitu, keaslian madu tidak bisa dinilai dari meletup atau tidaknya.



Sumber foto:

Freepik

Pixabay



Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id.


Takkan Berubah Warna hingga Bisa Meletup, Ini Fakta di Balik 4 Mitos Keaslian Madu