Simulasi Pembukaan Obyek Wisata Saat Pandemi

  • 3 tahun yang lalu
PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Simulasi digelar di pintu masuk Guci dengan melibatkan satgas penanganan Covid-19, kepolisian, TNI, Dinas Kesehatan, dan pelaku wisata di Guci, senin pagi (23/8). Dalam simulasi ini, pengunjung yang akan masuk obyek wisata Guci harus melewati proses penerapan protokol kesehatan secara ketat, seperti pengecekan identitas asal pengunjung, pengecekan suhu badan dan pengecekan sertifikat vaksin.



Pengunjung yang bukan berasal dari Kabupaten Tegal, nantinya akan diminta langsung putar balik. Sedangkan pengunjung yang sudah dipastikan warga Kabupaten Tegal selanjutnya dicek suhu tubuhnya dan diminta untuk menunjukkan kartu atau sertifikat sudah vaksin. Pengunjung yang memenuhi persyaratan untuk masuk diminta melakukan pembayaran tiket secara nontunai dengan quick response code indonesia standard atau Qris.



Nantinya, jika sudah mendapat izin buka dari pemerintah pusat, obyek wisata Guci sementara hanya menerima pengunjung dari Kabupaten Tegal serta dilakukan pembatasan jam operasional atau kunjungan, yakni jam 07.00 hingga 17.00 WIB dan jumlah pengunjung dibatasi.