Mobil Putih Hanyut ke Sungai di Kota Bandung

  • 3 tahun yang lalu
SUKABUMIUPDATE.com - Kirmir atau tanggul penahan bibir sungai di Perumahan Mekar Indah, Kelurahan Cijerah, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung ambruk pada Kamis (1/7/2021) sore. Ambruknya kirmir ini menyebabkan sebuah kendaraan roda empat terjatuh ke aliran sungai dan terbawa arus air.
.
Diduga, mobil tersebut sebelumnya parkir di badan jalan yang berada di atas kirmir. Sehingga saat kirmir ambruk, mobit tersebut terjatuh ke dalam aliran sungai yang cukup deras.
.
Insiden ini terjadi sekitar pukul 14.45 WIB. mobil yang terbawa arus sungai sempat direkam oleh kamera warga kemudian menyebar di jejaring sosial media sosial. Salah satunya diunggal oleh akun Instagram @Infojawabarat.
.
"Diguyur hujan deras, kirmir (Tanggul Penahan Bibir Sungai) ambruk di Perumahan Mekar Indah, Kelurahan Cijerah, Kecamatan Bandung Kulon pada sore ini (1/7/2021). 1 unit mobil terpantau ikut terbawa arus sungai." tulis @Infojawabarat.
.
Beberapa netizen mengomentari insiden ini. Mereka menyayangkan ada mobil yang berharga cukup mahal bisa tercebur ke derasnya aliran sungai.
.
Sementara netizen lain mengomentari insiden terceburnya mobil tersebut akibat kesalahan pemilik mobil. Pasalnya dia parkir di badan jalan yang seharusnya tidak diperuntukan bagi tempat parkir mobil.
.
"Memanfaatkan parkiran mobil di bantaran sungai.. semoga kita dijadikan pelajaran buat kita.. semua.. bahwa bantaran sungai adalah bukan hak kita.. yuk kita menanam pohon pepohonan," tulis pengguna Instagram @h*z*z.
.
Hingga berita ini diturunkan, Suarajabar.id masih berusaha mengonfirmasi Diskar PB Kota Bandung terkait upaya evakuasi mobil tersebut.
.
Sumber: Suara.com
Video Editor: Afrizal Akbar

Dianjurkan