Peringati Hari Lahir Seokarno, Prabowo dan Megawati Resmikan Patung Bung Karno

  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Bertepatan dengan hari lahir presiden pertama Soekarno atau Bung Karno yang ke-120, hari ini (06/06/2021) Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri meresmikan patung Bung Karno yang berada di halamaan gedung Kementerian Pertahanan, Jakarta.

Patung Bung Karno yang diresmikan siang tadi berada di lapangan Bela Negara Kementerian Pertahanan, Jakarta.

Patung ini menggambarkan Bung Karno yang menunggangi kuda.

Patung Soekarno yang sedang menunggang kuda itu terinspirasi dari peristiwa ketika Bung Karno melakukan inspeksi pasukan pada HUT RI tahun 1946.

Dan memilki makna pengingat momentum pertama kali Indonesia menunjukan pada dunia internasional telah memiliki angkatan bersenjata.

Dalam acara peresmian ini, presiden ke-5 RI Megawati Seokarnoputri menandatangani dokumen peresmian dan bersama Prabowo menekan tombol peresmian patung Bung Karno.

Presiden ke-5 RI yang juga putri Bung Karno Megawati Soekarnoputri, sebagai perwakilan keluarga Bung Karno mengucapkan terima kasih atas dibuatkannya patung untuk mengenang peran Bung Karno memperjuangkan Indonesia.

Megawati juga mengatakan, peresmian patung yang bertepatan dengan peringatan hari lahir Bung Karno adalah sesuatu yang istimewa.

Dianjurkan