Legendaris Pasar Gede Solo, Dawet Teasih Jadi Favorite Warga Solo

  • 3 tahun yang lalu
Legendaris Pasar Gede Solo, Dawet Teasih Jadi Favorite Warga Solo

Kota Solo dikenal dengan surganya wisata kuliner. Berbagai macam kuliner untuk berbuka puasa dari makanan ringan hingga menu legendaris pun menjadi favorit.

Di Pasar Gede Kota Solo terdapat menu buka yang hingga kini masih melegenda yaitu Dawet Telasih Yu Dermi. Dawet ini menjadi makanan legendaris dan cukup dikenal oleh banyak kalangan.

"Dawet telasih kita sudah lama sekali mas, sejak Pasar Gedhe ini berdiri. Nenek saya sudah berjualan," kata Rut Tulus Subekti, salah satu generasi ketiga yang meneruskan jualan dawet telasih sejak tahun 1930 an, Rabu (14/4/2021).

Wanita yang kerap disapa Bu Utit mengungkapkan, awal jualan dawet telasih adalah nenek buyutnya yaitu Mbah Hardjo untuk kemudian diteruskan neneknya Yu Dermi dan sekarang dirinya.

Utit juga menjelaskan bahwa dirinya jualan dawet sudah 15 tahun. Presiden Joko Widodo pun pernah meminum dawet di Yu Dermi ini. Selengkapnya dalam video ini.

Link terkait:
https://microsite.suara.com/ramadan/read/2021/04/15/130014/dawet-telasih-menu-legendaris-pasar-gede-solo-favorit-warga-saat-ramadhan

#DawetTelasih #Solo

Video Editor: Fatikha Rizky Asteria
===================================
Homepage: https://www.suara.com
Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom
Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/
Twitter: https://twitter.com/suaradotcom