Bonek dan Manajemen Persebaya Vaksinasi Covid-19

  • 3 tahun yang lalu
Surabaya, KompasTV Jawa Timur - Perwakilan suporter Bonek dan Manajemen Persebaya Surabaya, menjalani vaksinasi Covid-19 di kantor Gubernur Jawa Timur, Senin siang (30/3). Uniknya, saat disuntik vaksin salah satu suporter yang dikenal dengan modal nekat ini, ketakutan karena takut jarum suntik.

Sejumlah perwakilan suporter Bonek dan manajemen Persebaya Surabaya, mengikuti vaksinasi Covid-19. Vaksinasi dosis pertama bagi suporter dan manajemen Persebaya Surabaya ini difasilitasi Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Tak hanya Bonek dan Manajemen, Presiden Persebaya Surabaya, Azrul Ananda bersama sang istri turut ikut vaksinasi. Menurut Azrul Ananda, dengan vaksinasi ini Indonesia cepat kembali normal dan persepakbolaan kembali bergairah.

Dalam vaksinasi ini sendiri ada salah seorang Bonek ketakutan saat akan disuntik vaksinasi. Diduga Bonek tersebut mengalami phobia jarum suntik. Sehingga untuk disuntik harus ditemani sang istri yang mencoba mengalihkan perhatian agar bisa disuntik vaksin Covid-19.

Bagi Bonek sendiri, vaksinasi ini diharapkan bisa menurunkan resiko penularan Covid 19. Sehingga kehidupan kembali normal, dan pertandingan sepakbola bisa dihadiri suporter .

Vaksinasi dosis pertama ini diikuti oleh seluruh Manajemen dan perwakilan suporter Persebaya Surabaya. Sedangkan pemain Persebaya Surabaya, sudah menjalani vaksinasi di Bandung, saat turnamen Piala Menpora.

"kita ingin segera pandemi ini berakhir, segalanya kembali pulih, vaksinasi menjadi jalan menuju kesana, moga-moga kembali normal semua, semoga ini sukses jangan sampai Indonesia kalah dengan negara lain yang juga cepat vaksinasinya," Jelas Azrul, usai melakukan vaksinasi.



#surabaya #jatim #persebaya #bonek #azrul #vaksin #covid19

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim