Pembunuh Dokter Hewan

  • 3 tahun yang lalu
Seorang resedivis pelaku pembunuhan seorang dokter hewan di Tabanan, menyerahkan diri ke kantor polisi, setelah menusuk korbanya sebanyak sebelas kali hingga akhirnya tewas, saat di larikan warga ke rumah sakit.

Seorang resedivis yang bernama Ida Bagus Ketut Alit Surya alias Brasco, menyerahkan dirinya ke kantor polisi. Karena takut di amuk masa, setelah membunuh seorang dokter hewan di depan rumahnya, yang di duga karena tersinggung saat berpepetan sepeda motor dengan korban di jalan raya pada rabu petang, pukul 18.30 wita.

Korban bernama drh. Made Kompiang, akhirnya tewas dengan luka tusukan sebanyak sebelas kali, dengan pisau lipat milik pelaku.

Kasat reskrim polres Tabanan yang menggelar perkara kasus pembunuhan ini menjelaskan kronologis kejadian, bermula saat korban dan pelaku sempat berpepetan dengan motor, kemudian korban yang tersinggung langsung mengejar pelaku hingga di depan rumah pelaku, di jalan raya banjar riang.

Saat kejadian tersebut korban yang membuat pelaku emosi karena terkesan menantang dengan mengejar pelaku hingga ke depan rumah, mengakibatkan pelakunsecara spontan, tanpa basa basi langsung menghujani korban dengan tusukan, hingga akhirnya korban yang berusaha kaburpun tersungkur di tengah jalan dengan luka tusukan.

untuk mrnghindari amukan warga atas perbuatan pelaku ini, pihak keluarga pelaku langsung menyarankan pelaku menyerahkan diri ke polsek penebel, hingga akhirnya di amankann ke polres Tabanan.

Sementara ini pihak kepolisian bagian reserse kriminal masih melakukan pendalaman atas motif pembunuhan tersebut, akan tetapi pelaku saat ini sudah di tetapkan sebagai tersangka dengan pasal 338 kuhp subsider pasal 351 ayat 3 kuhp dengan ancaman penjara selama 15 tahun.

#pembunuhan #dokterhewan #tabanan

Dianjurkan