Kedai di Surabaya Membuat Topping Ketan Punel Menjadi Lebih Menarik

  • 3 tahun yang lalu
SURABAYA, KOMPASTV - Di surabaya ada sebuah kedai yang menyajikan ketan punel dengan topping kekinian. Mulai dari rasa cokelat, gula jawa, serundeng hingga durian. Untuk bisa menikmati ketan punel aneka rasa ini, anda cukup membayar harga mulai dari 6 ribu hingga 17 ribu rupiah per porsi.

Jika biasanya ketan punel disajikan dengan parutan kelapa dan bubuk kedelai, namun sebuah kedai di Surabaya, menyajikan ketan punel dengan topping beraneka rasa. Mulai dari ketan punel dengan gula jawa, serundeng pedas, cokelat keju, cokelat susu hingga ketan durian.

Pemilik kedai ketan punel Wahyu Darmawan mengaku, mulai menggeluti usaha kuliner ketan punel ini sejak tahun 2013. Awalnya ia hanya menyajikan ketan punel dengan topping parutan kelapa. Namun seiring berjalannya waktu muncul ide membuat ketan dengan topping anake rasa. Ketan durian menjadi rasa paling banyak digemari.

Sementara itu, menurut pembeli, rasa ketan punel ini berbeda dengan rasa ketan punel lainnya. Dengan beragam aneka rasa bisa menjadi pilihan bagi para pengunjung sesuai dengan selera.

Buka sejak pukul 1 siang hingga setengah 10 malam, anda bisa menikmati ketan punel dengan aneka rasa ini mulai dari harga 6 ribu hingga 17 ribu rupiah. Selain itu, guna mendukung program vaksinasi Covid-19, kedai ketan punel ini juga membagikan satu porsi ketan punel gratis bagi masyarakat yang sudah divaksin Covid-19.