Jenazah Kapten Afwan Pilot Sriwijaya Air SJ-182 Berhasil Didentifikasi

  • 3 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Tim DVI Rumah Sakit Polri Kramat Jati kembali mengidentifikasi tiga jenazah korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182. Salah satunya adalah jenazah Kapten Afwan, Pilot Sriwijaya Air SJ-182.

Jenazah Kapten Afwan teridentifikasi dengan membandingkan DNA anak kandung korban.

Karena itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor akan menyiapkan dan memfasilitasi makam untuk sang pilot Sriwijaya Air SJ182 rute Jakarta-Pontianak itu.

"Tadi siang saya dapat kabar dari keluarga, jenazahnya sudah berhasil diidentifikasi. Makanya kami sedang siapkan makamnya," kata Bupati Bogor, Ade Yasin, dalam keterangan tertulisnya di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (29/1/2021).

Selain jenazah Kapten Afwan, Tim DVI juga mengidentifikasi dua korban lain atas nama Suyanto dan Riyanto.

Total hingga saat ini sebanyak 58 korban dalam musibah kecelakaan pesawat Sriwijaya Air telah teridientifikasi dan telah diserahkan ke pihak keluarga.