Puncak Arus Balik Natal di Stasiun Tawang Semarang

  • 3 tahun yang lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - Puncak arus balik libur panjang Natal terjadi pada Minggu 27 Desember 2020 di Stasiun Tawang Semarang. Meski demikian, jika dibandingkan tahun kemarin, jumlah penumpang kereta api di masa pandemi Covid-19 mengalami penurunan.

Sebanyak 1.100 orang penumpang kereta api turun di Stasiun Tawang Semarang pada puncak arus balik libur Natal. Kepala Stasiun Tawang Semarang Ganjar Mairizal mengatakan, selama arus balik libur Natal dan Tahun Baru, untuk mengakomodir penumpang kereta api, pihak PT KAI Daop 4 Semarang telah melakukan penambahan jumlah kereta api.

KAI juga tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan baik di stasiun maupun selama dalam perjalanan yakni dengan menyediakan tempat cuci tangan dan hand sanitizer, menyemprotkan cairan disinfektan di stasiun dan kereta api. Menciptakan jarak antar penumpang pada ruang tunggu, antrean serta membatasi tiket yang dijual.

Selama angkutan Natal dan Tahun Baru 2020/2021 di wilayah PT KAI Daop 4 Semarang, dioperasikan 56 kereta api jarak jauh dan kereta api lokal. Disiapkan pula 16 lokomotif yang dialokasikan untuk menarik 12 kereta api penumpang, dua kereta api barang dan dua lokomotif cadangan.

#Natal #StasiunTawang #KeretaApi



Dianjurkan