Personel Terlibat Pilkada Jalani Tes Covid-19

  • 4 tahun yang lalu
MEDAN, KOMPAS.TV - Polda Sumatera Utara memastikan seluruh personel yang terlibat dalam pelaksanaan pilkada serentak, sudah menjalani tes covid-19 terlebih dahulu.

Hal ini untuk mengantisipasi penyebaran covid-19 saat pelaksanaan pilkada serentak.

Selain itu, personel Polda Sumatera Utara yang memiliki riwayat penyakit, juga tidak akan ditugaskan untuk mengamankan TPS.

Polisi telah memetakan beberapa daerah di Sumatera Utara yang masuk dalam kategori rawan.

Daerah paling rawan dalam pelaksanaan pilkada yakni seluruh daerah di Kepulauan Nias, Medan, Tapanuli Selatan, dan Humbang Hasundutan.

Pada 9 Desember 2020, terdapat 23 kabupaten/kota di Sumatera Utara yang melaksanakan pilkada serentak. (*)



#pandemi #covid-19 #pandemicovid-19 #pilkada #pilkadaserentak #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah