40 Pemain dan Ofisial Tim Sriwijaya FC Mengikuti Rapid Test

  • 4 tahun yang lalu
PALEMBANG, KOMPAS.TV - Guna memastikan para pemain dan ofisial dalam kondisi baik di tengah pandemi virus corona saat ini, manajemen Sriwijaya FC menggelar rapid test.

Dari hasil rapid test ini seluruh pemaind an ofisial dinyatakan non-reaktif covid-19.

Di tengah masa pandemi covid-19, manajemen Sriwijaya FC menggelar rapid test bagi seluruh pemain dan ofisial skuad Laskar Wong Kito.

Rapid tes ini digelar guna memastikan seluruh pemain dan ofisial dalam kondisi sehat dan terbebas dari covid-19.

Total sebanyak 40 orang pemain dan ofisial tim yang mengikuti rapid tes.

Dari hasil rapid test kali ini, seluruh pemain dan ofisial dinyatakan non-reaktif covid-19.

Manajemen SFC mengakui jika rapid test merupakan suatu hal wajib yang harus dilakukan oleh sebuah tim sepakbola di tengah masa pandemi seperti saat ini.

Selain itu, manajemen Sriwijaya FC menganjurkan seluruh pemain dan ofisial untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan menerapkan perilaku 3M di dalam maupun di luar lapangan.