Anak Harus Diberi Pengertian Penerapan Protokol Kesehatan

  • 4 tahun yang lalu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Rencana beberapa daerah yang masuk zona kuning menggelar pembelajaran secara tatap muka, ditanggapi oleh menteri pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, Bintang puspayoga. Menurut Bintang, kesiapan anak dan orang tua serta sarana prasarana menjadi hal penting untuk diperhatikan.

Saat melakukan kunjungan di kota makassar, sulawesi selatan menteri pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak mengatakan sistem belajar secara tatap muka di masa pandemi ini harus memperhatikan kesiapan anak, orang tua serta sarana dan prasarana.

Selain itu, pentingnya memberikan pengertian terhadap anak mengenai penerapan protokol kesahatan, seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan selalu cuci tangan.


#SEKOLAHDARING
#PROTOKOLKESEHATAN
#COVID19