Wakil Bupati Sintang Datangi Kecamatan Kayan Hulu Pasca Dilanda Banjir

  • 4 tahun yang lalu
SINTANG, KOMPAS.TV - Wakil Bupati Sintang, Askiman, meninjau langsung kondisi Kecamatan Kayan Hulu pasca dilanda banjir selasa lalu (14/07).

Askiman memastikan Pemerintah Kabupaten Sintang akan menginventarisasi kerusakan yang ada, termasuk jembatan gantung yang putus, dan 16 unit rumah warga yang hanyut.

Wakil Bupati mengatakan tahun 2020 ini Kementerian PUPR akan membangun jembatan rangka baja, sebagai penghubung desa di sepanjang aliran Sungai Tebidah.

Askiman juga memastikan pihaknya akan segera melakukan rapat teknis untuk mengirim bantuan kepada masyarakat, termasuk bantuan kesehatan dan kebutuhan pokok bagi seluruh wilayah terdampak banjir di Kabupaten Sintang.

Banjir yang terjadi di Kecamatan Kayan Hulu juga menyebabkan dokumen pemerintahan hingga dokumen pendidikan rusak.

Simak informasi lain dari Kabupaten Sintang dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak.

#Banjir #Sintang #KayanHulu