Pasar Di Sitaro Disemprot Disinfektan

  • 4 tahun yang lalu
SITARO, KOMPAS.TV - Hari pertama penutupan pasar tradisional di Pulau Siau Kabupaten Kepulauan Sitaro. Tim gugus tugas percepatan penanganan covid-19 melakukan penyemprotan disinfektan diseluruh area pasar. sementara warga yang terlanjur ke pasar diminta kembali pulang ke rumah.

Pasca terkonfirmasinya tiga warga siau positif korona, Pemerintah daerah langsung menutup sementara dua pasar tradisional yakni Pasar Ondong dan Pasar Ulu.

Pada penutupan pasar yang dimulai jumat pagi, tim gugus tugas Covid-19 Sitaro langsung melakukan penyemprotan disinfektan di semua area pasar, penyemprotan melibatkan personel tni dan polri.

Penyemprotan disinfektan akan berlangsung selama tiga hari. dan selama waktu itu, kedua pasar tersebut akan ditutup sementara.

Meski demikian, tim gugus tugas masih memberikan dispensasi bagi kios yang menjual kebutuhan pokok untuk melayani warga namun harus menerapkan protokol kesehatan.

Penyemprotan dan penutupan sementara pasar tradisional adalah upaya pemerintah setempat memutus rantai penyebaran virus korona. Sempat menjadi daerah zona hijau karena zero kasus korona/ kini kepulauan sitaro telah terpapar korona dengan enam kasus positif.

#kompastvmanado #cegahcovid-19 #disinfektan

JUFRI KASUMBALA KOMPAS TV SITARO / SULAWESI UTARA

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 48 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara