Pelabuhan Merak Tak Layani Penumpang Kecuali Logistik dan Bahan Pokok

  • 4 tahun yang lalu
BANTEN, KOMPAS.TV - Aturan larangan mudik tak hanya untuk perhubungan darat dan udara, tetapi juga transportasi laut.

Mulai hari ini, Jumat (24/04/2020) pukul 00.00 WIB, Pelabuhan Merak tidak melayani penumpang.

Laporan dari Jurnalis Kompas TV, pantauan di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, terpantau sepi.

Meski demikian, masih ada sejumlah truk ekspedisi yang melintas atau menunggu giliran untuk naik kapal Ferry.

Kendaraan pribadi sudah tidak diperbolehkan ikut menyeberangm, namun ada sejumlah pengecualian, terutama bagi kapal yang mengangkut logistik dan bahan pokok.