Dapat Pujian dari Ketua Umum PDIP, Ini Tanggapan Tri Rismaharini

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Walikota Surabaya Tri Rismaharini sampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, yang memujinya saat Rakernas PDIP di Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (10/1/2020). Namun Risma mengatakan, dirinya bekerja bukan untuk mendapatkan pujian atau penghargaan, melainkan demi kesejahteraan warga Surabaya.

\"Saya terima kasih atas kepercayaan dari Ibu Mega. Meskipun saya selalu sampaikan bahwa tujuan saya bukan mendapat penghargaan atau apa pun,\" kata Risma di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (11/1/2020).

\"Tujuannya memang bukan cari penghargaan, tapi tujuannya warga Surabaya sejahtera,\" tambah Risma.

Saat disinggung kemungkinan dirinya akan dicalonkan menjadi bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Risma pun tak mau berspekulasi. Risma mengatakan, dirinya tak pernah meminta jabatan apapun kepada Megawati.

\"Saya terus terang enggak pernah berpikir peluang untuk jabatan. Karena bagi saya, mohon maaf pantang meminta jabatan,\" kata dia. \"Karena di jabatan itu selalu terkandung risiko di mana saya harus adil, amanah,\" ucap Risma.

#TriRismaharini #Megawati #PDIP

Dianjurkan