Guru Besar Virologi IPB MERS CoV Menular melalui Kontak Tubuh

  • 5 tahun yang lalu
Metrotvnews.com, Bogor: Penyebaran MERS-CoV (Middle East Respiratory Syndrome Coronavirus) yang terjadi di kawasan Timur Tengah disebut bukan melalui udara, melainkan kontak tubuh. Menurut Guru Besar Virologi Institut Pertanian Bogor (IPB) Wayan Wibawan, 70% penyakit pada manusia bersumber dari hewan. Disebutkan, MERS-CoV yang berkembang di Timur Tengah ditengarai virus baru yang muncul dari unta. Virus baru itu bahkan mampu bertahan di semua iklim termasuk tropis di Indonesia. "Ini virus corona jenis baru yang berasal dari unta. Pasalnya, menurut hasil penelitian di Arab, 99% virus yang ada di unta dan manusia sama," kata Wayan pada Kamis (8/4/2014).