86 FLASH! Ini Video Pendek Memperingati Pertempuran Laut Arafuru Garapan Lanal Nunukan yang Raih Juara III

  • 6 tahun yang lalu
DALAM rangka memperingati Hari Dharma Samudra, TNI AL mengadakan lomba membuat video pendek berisikan nilai-nilai perjuangan Pahlawan Laut Arafuru. Dalam lomba yang diikuti seluruh komando utama (Kotama) dan Satuan TNI AL, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Nunukan berhasil keluar sebagai juara III.

Untuk diketahui, pertempuran laut Arafuru adalah sebuah peristiwa heroik dan bersejarah dalam masa perjuangan Bangsa Indonesia dalam upaya membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia. Yang mana dalam peristiwa pertempuran laut tersebut telah gugur para pahlawan bangsa yang tenggelam bersama kapal perang RI Matjan Tutul dipimpin oleh Komodor Yos Sudarso.

Lanal Nunukan dalam pengambilan video pendek tersebut sengaja mengambil objek pembuatan film dengan latar belakang Suar Karang Unarang. Di mana Suar Karang Unarang ini merupakan salah satu bukti sejarah TNI AL dalam mempertahankan wilayah NKRI saat berkonfrontasi dengan Malaysia di perbatasan laut di Kabupaten Nunukan, Provinsi Kalimantan Utara, yang berbatasan langsung dengan wikayah perairan Tawau, Malaysia.(day)

Dianjurkan