Wisuda Imunisasi untuk Tingkatkan Cakupan Imunisasi

  • 6 tahun yang lalu
Jika biasanya wisuda menjadi penanda selesainya jenjang pendidikan, Pemerintah Kabupaten Gorontalo menjadikan wisuda sebagai upacara pelantikan bagi anak-anak di bawah usia lima tahun atau balita yang sudah menerima imunisasi dasar lengkap.

Ada wisuda yang pertama ini ada 50 anak yang dinyatakan lulus karena telah menerima imunisasi dasar lengkap. Selayaknya upacara wisuda anak-anak mengenakan toga dan topi wisuda. Mereka juga menerima sertifikat kelulusan imunisasi.

Anak-anak dan para orang tua merasa bangga karena prosesi dipimpin langsung oleh Menteri Kesehatan Nila F. Moeloek. Kabupaten Gorontalo merupakan daerah pertama di Indonesia yang mencanangkan wisuda balita sebagai upaya meningkatkan cakupan imunisasi.