• 7 tahun yang lalu
Ma'kaburu adalah akhir dari rangkaian upacara Rambu Solo dalam adat suku Toraja. Pada saat inilah jenazah dibawa ke kuburuan untuk dimakamkan.

Seluruh kerabat keluarga mengantar almarhum ke tempat penguburan. Peti jenazah ditandu dengan menggunakan usungan dari bambu.

Pada proses mengantar ini tidak jarang para pria yang memanggul usungan saling dorong dan berteriak riuh, sehingga beberapa saat seolah prosesi penguburan ini sedikit terkesan ramai tanpa kesedihan, meskipun sebenarnya ketika sampai di kuburan para anggota keluarga tetap meluapkan kesedihan mereka dengan saling bertangis-tangisan.