Merapi Meletus 2 Menit, BNPB: Belum Perlu Mengungsi

  • 6 tahun yang lalu
Gunung Merapi di perbatasan Yogyakarta dan Jawa Tengah kembali meletus. Letusan terjadi selama dua menit.

 

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi atau BPPTKG Yogyakarta melaporkan tinggi kolom abu letusan teramati 6.000 meter di atas puncak.

Mengutip Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB tidak nampak ada kepanikan karena warga telah belajar dari letusan yang terjadi sebelumnya.

Status Merapi tetap di level waspada dan di dalam radius 3 km dari puncak gunung Merapi dilarang ada aktivitas warga. Masyarakat diimbau tenang dan belum perlu ada pengungsian.