Pria Perancis Jalani Transplantasi Muka Untuk Kedua Kalinya

  • 6 tahun yang lalu
Prosedur operasi ini merupakan yang pertama kali di dunia. Jerome Hamon adalah warga Perancis berusia 43 tahun yang mengidap kelainan genetik langka. Penyakitnya menyebabkan hamon mengalami kerusakan muka.

Januari lalu ia menjalani operasi transplantasi muka untuk kedua kalinya. Pada 2010 lalu Hamon sudah menjalani operasi transplantasi muka. Sayangnya pada 2016 tubuhnya mulai menolak kulit transplantasi membuat muka barunya perlahan-lahan rusak. Akhirnya pertangahan tahun lalu ia menjalani serangkaian prosedur persiapan untuk operasi kedua dan pada November 2017 muka rusak hamon diangkat.

Yang jadi masalah ketika mukanya diangkat belum ada kepastian bahwa Hamon bakal menerima donor muka dalam waktu dekat.