Puluhan Karyawan Dipaksa Muat dalam 1 Mobil

  • 7 tahun yang lalu
Setiap perusahaan pasti ingin mencapai efisiensi, tapi tidak boleh sampai mengorbankan karyawan seperti yang satu ini. Untuk menghemat biaya transportasi karyawan, seorang petugas memaksa puluhan karyawannya menaiki sebuah mobil yang sebenarnya hanya berkapasitas enam orang. Karena curiga dengan jumlah penumpang mobil, polisi di Kota Chong-Ching, Tiongkok memberhentikan sebuah mobil van, dan meminta seluruh penumpangnya keluar. Namun para petugas terkejut saat mengetahui jumlah penumpang yang ada dalam mobil. Coba Anda lihat dan hitung sendiri. Ada 40 orang plus 1 orang sopir yang memenuhi mobil yang sebenarnya hanya memiliki 6 kursi ini. Seluruh kursi sudah dilepas, agar bisa memuat lebih banyak orang di dalam mobil. Akibatnya, sang sopir ditilang karena berkendara melebihi batas jumlah penumpang. Praktik seperti ini seringkali dijumpai di Tiongkok, bukan hanya untuk mobil karyawan, tapi juga untuk mobil jemputan sekolah, dan seringkali ditindak oleh kepolisian, karena sangat membahayakan penumpangnya.

Dianjurkan